Minggu, 23 Desember 2007

Menambahkan jam cantik di blog kita

Menambahkan jam di blog kita secara gratis? sekarang ada layana seperti itu loh kawan-kawan, berikut ulasannya :

1. Masuk ke situs http://clocklink.com/
2. Klik Go to Clock Gallery.


3. Pilih kategori jam yang Anda sukai, disini saya memilih kategoro Logo & Costum.

4. Setelah itu pilih View HTML tag.

5. Klik Accept.

6. Pada Timezone pilih JOG: Jogjakarta Indonesia Time(GMT + 07:00)

7. Kopi semua script html seperti gambar di bawah ini.


8. Bukalah blogger Anda dan masuk ke menu Template > Elemen halaman > Klik Tambahkan sebuah elemen halaman > Pilih HTML/JavaScript dan klik Tambahkan ke BLOG.


9. Pada kolom judul ketik JAM dan pada konten paste script HTML yang kita kopi tadi.

10. Klik simpan perubahan.

Sekarang Jam BLOG Anda telah jadi. Sebagai contoh dapat dilihat di sebelah kanan blog ini. :-)

SmileyCentral.com

Tidak ada komentar: